Jalan Tol Balikpapan-Samarinda Jadi Wajah Pertama IKN

Iqbal Dwi Purnama, Jurnalis
Kamis 26 Oktober 2023 11:42 WIB
Wajah Baru Jalan Tol IKN Nusantara (Foto: PUPR)
Share :

JAKARTAJalan Tol Balikpapan-Samarinda bakal menjadi wajah pertama di IKN Nusantara. Pada tahap awal akan pembangunan infrastruktur dasar mulai dilakukan, terutama yang menyangkut aksesibilitas seperti jalan tol Balikpapan - Samarinda (Balsam).

Mengutip laman resmi Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT), tol Balikpapan - Samarinda menjadi bagian dari jaringan jalan bebas hambatan menuju kawasan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara. Jalan Tol ini merupakan Jalan Tol pertama sepanjang 97,3 Km yang di bangun di Pulau Kalimantan.

Jalan Tol Balikpapan - Samarinda diibaratkan sebagai wajah infrastruktur IKN Nusantara yang yang mengusung konsep Smart Forest City.

Selain itu Jalan Tol Balikpapan - Samarinda juga akan terhubung langsung dengan Jalan Tol menuju ke Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP) IKN dan tentunya mempersingkat jarak tempuh dari Balikpapan menuju Kawasan Inti IKN, yang sebelumnya dari sekitar dua jam menjadi hanya sekitar 30 menit.

Jalan Tol yang berada di wilayah Kalimantan Timur ini memangkas waktu tempuh dari Balikpapan menuju Samarinda atau sebaliknya kini hanya membutuhkan waktu tempuh 1,5 jam lebih cepat apabila melalui akses non tol.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya