Harga Sembako Mahal, Dana Belanja Tak Terduga Rp9 Miliar Diguyur

Avirista Midaada, Jurnalis
Rabu 21 Februari 2024 11:48 WIB
Dana Belanja Tak Terduga Rp9 miliar (Foto: MPI)
Share :

MALANG - Belanja tak terduga (BTT) Rp9 miliar dianggarkan dari APBD Kota Malang tahun 2024 untuk pengendalian inflasi. Salah satu bentuknya yakni dengan melaksanakan pasar murah untuk menekan harga - harga sembako pangan, yang saat ini tengah naik.

Pj Wali Kota Malang Wahyu Hidayat mengatakan, bila BTT sebanyak Rp 9 miliar itu bisa dialokasikan untuk kedaruratan bencana atau kepentingan masyarakat lainnya, seperti menekan inflasi dengan kegiatan seperti pasar murah.

Selain pelaksanaan pasar murah, BTT dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kota Malang 2024 ini juga digunakan untuk memangkas rantai distribusi sembako agar harganya lebih murah di tingkat pedagang.

"Saya membuat pasar murah dulu, dengan pemberian intervensi, terkait transport kita akan lihat dulu, apabila ini masih belum cukup untuk menekan inflasi baru kita akan cairkan BTT," ucap Wahyu Hidayat, usai pelaksanaan pasar murah hari kedua di Malang pada Rabu (21/2/2024).

Menurutnya, Intervensi pemerintah terhadap transport sembako ini maksudnya agar biaya transportasi yang dibebankan ke pasar disubsidi pemerintah, sehingga harganya bisa ditekan sama seperti ketika di Bulog. Makanya kebutuhan beras masih menjadi perhatian utama di tahun 2024 ini kata Wahyu.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya