"Ini merupakan bentuk dedikasi kami dalam memberikan solusi perlindungan terbaik kepada nasabah serta upaya untuk terus meningkatkan kualitas layanan," ujarnya.
Diketahui, Ajang 25th Infobank Insurance Award 2024 tersebut menjadi prestasi yang kembali dipertahankan MNC Life dalam industri asuransi jiwa. MNC Life mendapat Predikat “Sangat Bagus” sekaligus menjadi The Excellent Performance Life Insurance Company.
"MNC Life berhasil mempertahankan posisinya di industri dengan strategi yang kuat dan komitmen yang tinggi terhadap kepuasan nasabah," tutup Risye.
(Kurniasih Miftakhul Jannah)