AS Ancam Tarif 25 Persen untuk Mitra Iran, Menko Airlangga: RI Tidak Khawatir 

Anggie Ariesta, Jurnalis
Selasa 13 Januari 2026 18:33 WIB
Menko Airlangga (Foto: Okezone)
Share :

JAKARTA - Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto memastikan Indonesia tidak khawatir terhadap rencana Amerika Serikat (AS) yang akan mengenakan tambahan tarif sebesar 25 persen kepada negara-negara yang melakukan transaksi dengan Iran.

"Tidak ada (kekhawatiran)," kata Airlangga di Menara Kadin, Jakarta pada Selasa (13/1/2026).

Airlangga menjelaskan, kebijakan tersebut tidak berdampak signifikan terhadap Indonesia karena nilai transaksi perdagangan antara Indonesia dan Iran sendiri relatif kecil.

"Kita transaksinya tidak besar," lanjutnya.

Sebelumnya, Presiden AS, Donald Trump mengatakan bahwa negara mana pun yang berbisnis dengan Iran akan dikenakan tarif sebesar 25 persen.

"Keputusan ini final," kata Trump di platform media sosial Truth Social miliknya.

Langkah ini merupakan tekanan ekonomi terbaru Washington terhadap Iran. AS sebelumnya telah mengenakan sederet sanksi kepada Negeri Mullah itu.

 

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya