Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Hatta Rajasa: Jadikan UKM Motor Kemajuan Ekonomi Indonesia

Feby Novalius , Jurnalis-Jum'at, 15 Mei 2015 |15:44 WIB
Hatta Rajasa: Jadikan UKM Motor Kemajuan Ekonomi Indonesia
Ilustrasi: (Foto: Okezone)
A
A
A

JAKARTA - Mantan Menteri Bidang Perekonomian, Hatta Rajasa memberikan apresiasi tinggi untuk Kemanjuan UKM dalam berupaya mengembangan usahanya dalam menghadapi persaingan di era lambatnya pereknomian Indonesia.

"Saat kondisi perekonomian menurun dan melambat saat ini, pengaman untuk ekonomi kita sekarang ya UKM, jadi perlu perhatian dan dukungan UKM kita, apalagi para UKM akan menghadapi era MEA,"ucapnya di Gedung Kemenlu Sisingamangaraja, Jakarta, Jumat (15/5/2015).

Menurutnya, saat ini banyak kelompok UKM baik dikelola ibu-ibu dan pengusaha yang harus diberikan program-program dalam mengembangkan UKM nya. "Dengan UKM yang berkembang, perekonomian Indonesia sedikit-sedikit pasti meningkat,"tuturnya.

"UKM akan menghadapi economy community di akhir 2015 nanti, untuk peningkatan dan perkembangannya, UKM memerlukan dukungan dan tambahan edukasi untuk memajukan usahanya,"tuturnya.

Apabila UKM berkembang dan maju, UKM akan menjadi motor perkembangan ekonomi Indonesia. "Di mana masyarakat kita bukan lagi menjadi pekerja, tapi menjadi pengusaha atau berwiraswata, saya yakin itu terjadi," ucapnya.

(Fakhri Rezy)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement