
Sekadar diketahui, besok Pertamina akan meluncurkan BBM jenis pertalite dengan RON 90 di SPBU COCO dengan kode 31.10202 di Jalan Abdul Muis, Jakarta Pusat. Untuk selang pengisian (nozzle) BBM pertalite sendiri di SPBU dengan seri 31.103.03 ini terdapat delapan unit.
Dua selang untuk pengendara motor, enam selang sisanya tersedia di tempat pengisian kendaraan jenis mobil. Selang pertalite sendiri berwarna putih.
Pertamina sendiri meluncurkan pertalite sebagai varian yang bisa dipilih oleh masyarakat dalam mengisi BBM untuk kendaraannya. Bahkan, pertalite dikatakan akan menjadi BBM pengganti premium.
(Martin Bagya Kertiyasa)