Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Top! Indonesia-Kroasia Sepakat Perkuat Komoditas Perdagangan

Antara , Jurnalis-Selasa, 19 September 2017 |15:07 WIB
Top! Indonesia-Kroasia Sepakat Perkuat Komoditas Perdagangan
Ilustrasi (Foto: ant)
A
A
A

JAKARTA - Pemerintah Indonesia dan pemerintah Kroasia sepakat memperkuat kerja sama kedua negara di bidang ekonomi, seperti disampaikan dalam keterangan pers Kementerian Luar Negeri RI yang diterima di Jakarta, Selasa.

"Tahun ini Indonesia dan Kroasia rayakan 25 tahun hubungan diplomatik dan kedua negara bertekad memperkuat kerja sama di bidang ekonomi," kata Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi usai melakukan pertemuan bilateral dengan Menteri Luar Negeri Kroasia Marija Pejinovi' Buri'.

Pertemuan bilateral itu dilakukan di sela-sela Sidang Majelis Umum ke-72 PBB di New York, Amerika Serikat pada Senin(18/9).

Pertemuan itu merupakan pertemuan pertama Menlu Retno sejak Menlu Marija dilantik. Lebih lanjut kedua Menlu juga menekankan pentingnya peningkatan hubungan perdagangan, investasi, pendidikan dan sosial budaya antara Indonesia dan Kroasia.

"Beberapa cara yang dapat dilakukan untuk meningkatkan perdagangan adalah dengan menggali potensi komoditas dagang, memfasilitasi pertemuan antara pelaku bisnis kedua negara dan meningkatkan partisipasi pada promosi perdagangan," tutur Menlu Retno.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement