Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Didampingi Dirjen Perkeretaapian dan Dirut Railink, Menhub Tinjau Kesiapan Kereta Bandara Soetta

Feby Novalius , Jurnalis-Kamis, 23 November 2017 |12:27 WIB
Didampingi Dirjen Perkeretaapian dan Dirut Railink, Menhub Tinjau Kesiapan Kereta Bandara Soetta
Foto: Feby/Okezone
A
A
A

JAKARTA - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi melakukan peninjauan pembangunan kereta Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) hari ini. Peninjauan dimaksudkan untuk mengetahui bagaimana persiapan pengoperasian kereta tersebut.

Kereta Bandara Soetta akan melalui dua rute, pertama yakni Stasiun Manggarai-Sudirman Baru-Duri-Batuceper-Bandara Soetta. Jalur kedua, Stasiun Jakartakota-Kampung Bandan-Duri-Batuceper-Bandara Soetta.

Pantauan Okezone, Kamis (23/11/2017), Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi tiba di Stasiun Sudirman Baru pada pukul 11.00 WIB. Dari sini ia akan memulai peninjauan kereta Bandara Soetta.

Baca Juga: KAI: Naik Taksi Rp100.000, Tarif Kereta Bandara Rp75.000-Rp100.000

Turut juga mendampingi dalam peninjauan Direktur Jenderal Perkeretaapian Zulfikri dan Direktur Utama PT Railink Heru Kuswanto.

Mantan Direktur Utama Angkasa Pura II ini memasuki area Stasiun Sudirman Baru. Karena belum memiliki tiket untuk naik keretanya, ia pun langsung membeli tiket di vending machine. Lokasi pembelian tiket ada di lantai 2.

Setelah itu, Budi Karya bersama jajaran lainnya bergegas turun menuju peron kereta. Tiket yang tadi dibeli pun langsung di tap di pintu masuk keberangkatan. Ada dua jalur yang bisa digunakan menujuku ke peron, pertama melalui lift dekat pintu keberangkatan dan kedua melalui eskalator.

Menunggu sekira 10 menit, kereta inspeksi yang digunakan sebagai uji coba menuju Bandara Soetta pun tiba.

Baca Juga: Uji Coba Kereta Bandara Soekarna-Hatta Diundur, Ada Apa?

Untuk diketahui, PT Railink selaku operator kereta bandara telah siapkan 10 trainset KA Bandara Soekarno-Hatta dengan kapasitas 33.000 penumpang setiap harinya. KA Bandara ini dilengkapi berbagai fasilitas, satu trainset terdiri dari enam kereta yang mampu mengangkut 272 penumpang.


Interior keretanya didesain seperti di pesawat, penumpang dapat mengatur kemiringan kursi dan sandaran tangan. Kereta juga dilengkapi dengan pendingin udara (full AC), pengisi daya ponsel (charging port), toilet terpisah antara pria dan wanita.

Selain itu,di tiap kereta juga dilengkapi bagasi khusus untuk menempatkan barang bawaan penumpang serta 4 (empat) layar TV LED untuk hiburan dan juga memberikan informasi posisi kereta. Sedangkan Stasiun nya sendiri dilengkapi dengan fasilitas antara lain vending machine, tapping gate, eskalator, gallery ATM, waiting lounge, commercial area, meeting room, toilet, dan mushola. Khusus di Stasiun Bandara Soekarno-Hatta bahkan dilengkapi dengan konektivitas ke integrated building dan APMS/skytrain.

(Kurniasih Miftakhul Jannah)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement