Sehingga ketika musim penghujan datang para petani hanya tinggal memanen hasilnya. Dan pasokan pada musim tersebut tetap lancar dan takan ada kenaikan terhadap harga.
"Lebih banyak karena cuaca. Tapi ya memang kalau faktor cuaca memang persoalannya masyarakat lebih didorong untuk menanam sehingga panennya keluar dimusim hujan," jelasnya.
Baca Juga: Harga Cabai Rawit Naik 71%, Gubernur BI: Perlu Dicermati!
Selain itu lanjut Darmin, pemerintah juga akan terus rutin menggelar operasi pasar. Hal tersebut bertujuan untuk menekan harga-harga pangan yang tinggi di pasaran. "Kalau operasi pasar sudah lama, itu sudah dilakukan dua bulan terakhir (dan akan tetap dilakukan)," jelasnya.
(Martin Bagya Kertiyasa)