Selain itu, KKP juga mencatat ada 538 pelabuhan itu bisa beroperasi dengan baik dan memberikan pelayanan dengan bagus. KKP juga mendorong transportasi kapal angkut dari titik ke sentra-sentra nelayan tadi ke titik-titik produsen dan customer. "Dengan begitu, mereka mampu mendatangkan ikannya dan mereka yakin pasti ada yang menampung," jelasnya.
Baca juga: Menteri Susi Dilarang Tenggelamkan Kapal, Apa Komentar Jokowi, Sri Mulyani dan Rizal Ramli?
Sjarief menuturkan tahun ini KKP akan meningkatkan target ketersediaan hasil laut, karena masih ada celah peningkatan. Targetnya ketersediaan ikan tahun 2018 bisa mencapai 9,45 juta ton. Peningkatan ketersediaan ikan diyakini akan meningkatkan tingkat konsumsi ikan.
"Dengan begitu, kami bisa meyakinkan bahwa konsumsi ikan nasional kita yang saat 2017 mencapai 43 kilogram per orang per tahun, bisa meningkat 47 kilogram per orang per 2018. Kalau konsumsi nasional sudah terpenuhi, otomatis ekspor kita akan terdorong," pungkasnya.
(Martin Bagya Kertiyasa)