JAKARTA - Kereta Api (KA) Bandara Soekarno Hatta (Soetta) sejak malam tadi sudah beroperasi kembali. Penutupan sebelumnya terjadi sejak longsor tanah di underpass perimeter KM 8+6/7 jalur Bandara Soekarno-Hatta (Basoetta) - Batuceper Senin, 5 Februari 2018.
Kendati sudah mulai beroperasi, namun, Stasiun Sudirman Baru yang jadi tempat keberangkatan dan kedatangan KA Bandara di Jakarta terlihat sepi dari pengunjung.
Baca juga: 3 Hari Tak Beroperasi, Kereta Bandara Soetta Merugi Lebih Rp400 Juta
Berdasarkan Pantauan Okezone, Jumat (9/2/2018) pada pukul 08.39 WIB, yakni jadwal kedatangan KA Bandara dari Soetta menuju BNI City terlihat sepi.