JAKARTA - Direktur Utama Perusahaan Umum (Perum) Badan Urusan Logistik (Bulog) Budi Waseso (Buwas) menyiapkan gebrakan baru untuk memangkas rantai pangan dan memberantas mafia pangan yang selama ini menjadi masalah.
Dia tidak menyebutkan apa gebrakan baru tersebut. Hanya saja, Buwas sapaan akrabnya menjamin caranya ini bisa menyelesaikan masalah pangan selama ini.
"Kalau pangkas rantai sudah pasti. Kalau tugas saya yang baru, saya banyak ide terobosan. Jangan kaget, pasti dalam waktu dekat akan ada kejutan-kejutan," jelas Buwas dalam peluncuran Kopi Jendral, Jakarta, Selasa (8/5/2018).
Mantan Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) mengaku bahwa sudah memetakan masalah pangan selama ini. Dengan latarbelakang pernah menjadi penyidik Polisi, masalah itu pun sudah diketahui seluruhnya.