Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

AirAsia Disebut Jadi Maskapai Idola Wisatawan Mancanegara

Anggun Tifani , Jurnalis-Kamis, 21 Maret 2019 |16:41 WIB
AirAsia Disebut Jadi Maskapai Idola Wisatawan Mancanegara
Ilustrasi: Foto Okezone
A
A
A

TANGERANG - Menteri Pariwisata Arief Yahya menyebutkan sejumlah maskapai yang menjadi andalan bagi wisatawan mancanegara, untuk mengunjungi Indonesia.

Arief mengatakan, ada tiga besar maskapai yang sering digunakan oleh wisatawan mancanegara, yakni Air Asia, Lion Air dan Garuda Indonesia.

"Kita harus akui Air Asia group 25 persen, Lion Air 15 persen dan yang ketiga itu baru Garuda Indonesia sebesar 13 persen," ujarnya saat kunjungan kerja di Airport Operation Control Center (AOCC) Bandara Soekarno-Hatta, Kamis (21/3/2019).

Posisi Air Asia tersebut, didukung juga dengan peningkatan dari sisi sheet capacity, daripada dua maskapai lainnya yang berada dalam posisi tiga besar tersebut.

"Dari sisi sheet capacity Air Asia terbesar 22 persen Lebih Air 17 persen. Kalau Garuda kita lihat memang landai-landai saja, tapi masih baik," tuturnya.

Baca Juga: AirAsia Bentuk Capital Fund di Amerika, Siap Modali Startup!

Sementara itu, Direktur Utama PT. Angkasa Pura II, Muhammad Awaluddin mengatakan, untuk mendukung peningkatan sektor pariwisata Indonesia dari sisi bandara, Kementerian Pariwisata (Kemenpar) dan PT. Angkasa Pura II saat ini tengah menggalakkan program Low Cost Carrier Terminal (LCCT).

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement