Share

Presiden Jokowi Terima Konsep Transportasi Ibu Kota Baru Pekan Ini

Yohana Artha Uly, Okezone · Selasa 03 September 2019 19:55 WIB
https: img.okezone.com content 2019 09 03 320 2100270 presiden-jokowi-terima-konsep-transportasi-ibu-kota-baru-pekan-ini-qsmCa35mg6.jpg Desain Ibu Kota Baru. (Foto: Okezone.com/Dok. Kementerian PUPR)

JAKARTA - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi akan menyerahkan usulan konsep moda transportasi di ibu kota baru kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada akhir pekan ini. Ibu kota rencananya pindah ke Kabupaten Penajam Paser Utara dan Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur.

Baca Juga: KPPU Antisipasi Potensi Sekongkol Tender di Ibu Kota Baru

"Jadi kami sedang membuat (usulan moda transportasi), akan kami sampaikan akhir minggu ini ke Bapak Presiden," ujarnya ditemui di Gedung DPR RI, Jakarta, Selasa (3/9/2019).

Infografis pemindahan ibu kota baru

Budi Karya menyatakan, setelah konsep transportasi itu disetujui oleh Jokowi, maka pihaknya bakal melanjutkan ke studi komprehensif. Hal ini mencakup detail pembangunan infrastruktur transportasi hingga anggaran yang dibutuhkan.

Baca Juga: Presiden Akan Bangun Silicon Valley di Ibu Kota Baru

Menurutnya, untuk studi saja membutuhkan waktu hingga satu tahun. "Saya usulkan dulu, baru studi. Saya belum tahu titik-titik kota baru di mana saja. Jadi minta rekomendasi dari Kementerian PUPR dan Bappenas," ungkap dia.

Follow Berita Okezone di Google News

Dia menyatakan, skema pembangunan infrastruktur transportasi di ibu kota baru bakal berupa Kerjasama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU). Hal tersebut sesuai rencana Bappenas untuk memaksimalkan pendanaan dari swasta bukan dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN).

"Pada dasarnya kita buka KPBU. Kalau saya mau usulkan, yang LRT dulu yang kita berikan pada swasta," jelas dia.

Sebelumnya, Bappenas mencatatkan kebutuhan pembiayaan ibu kota baru mencapai Rp466 triliun. Di mana porsi dari APBN untuk ibu kota baru hanya 19%, sisanya berasal dari investasi swasta maupun Badan Usaha Milik Negara (BUMN).

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini