JAKARTA - PT Chandra Asri Petrochemical Tbk (TPIA) akan membangun pabrik baru di Cilegon, Banten. Hal ini sejalan dengan tujuannya yang akan mengembangkan kawasan petrokimia kedua di daerah tersebut.
Presiden Direktur Chandra Asri Erwin Ciputra menuturkan, peningkatan kapasitas petrokimia di Indonesia saat ini masih jauh dari target. Apalagi saat ini, Indonesia masih sangat bergantung pada barang-barang impor.
PT TPIA juga akan fokus dalam pengembangan kompleks petrokimia kedua ini. Mereka berinvestasi sebesar Rp60 triliun hingga Rp80 triliun. Pengembangan ini diharapkan bisa rampung pada 2024 mendatang.

“Proyek baru ini butuh Rp60 hingga Rp80 triliun. Dengan kapasitas yang lebih besar,” ujarnya saat ditemui di Cilegon, Banten, Jumat (6/12/2019).
Total kapasitas dalam kompleks kedua sebesar 8 juta ton per tahun. Melalui pembangunan ini, diperkirakan membutuhkan tenaga kerja hingga 25.000 orang di mana mayoritas adalah tenaga engineer.
Baca selengkapnya: Siapkan Rp80 Triliun, Chandra Asri Lapor Jokowi Ingin Bangun Pabrik Kapasitas 8 Juta Ton
(Kurniasih Miftakhul Jannah)