JAKARTA - Pemerintah dan Bank Indonesia menerbitkan uang Rupiah khusus memperingati Kemerdekaan 75 Tahun Indonesia. Rupiah dengan pecahan Rp75.000 tersebut pun viral karena ada salah satu baju adat yang dikira dari China.
Salah satu akun di Twitter menyebut bahwa baju adat tersebut merupakan pakaian adat China.
"Skrng di mata uang 75 rb rupiah, ada pakaian adat china. Konspirasi?" cuit @m**pu***aa.
"Pakaian adat China..mau nyangkal lagi klu Indonesia mau di jadikan Indochina Oleh rezim ini..?" @H***sa**S*
