Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Buka Bisnis Laundry, Cari Lokasi Strategis

Safira Fitri , Jurnalis-Minggu, 06 September 2020 |18:23 WIB
Buka Bisnis Laundry, Cari Lokasi Strategis
Bisnis Laundry (Foto: Okezone.com)
A
A
A

JAKARTA - Beberapa waktu belakangan, bisnis laundry mendadak ramai diminati oleh masyarakat. Bisnis jasa laundry hadir dalam kemasan ekonomis dan pas bagi orang-orang yang tak sempat mencuci dan menyeterika namun memiliki dana terbatas.

Bisnis laundry memberi solusi dengan harga yang sesuai dan kualitas tetap terjamin. Targetnya sendiri seperti mahasiswa yang kos di daerah terdekat.

Baca Juga: Cerita Sandiaga Uno Kena PHK hingga Jadi Orang Terkaya

Saat ini pun banyak pasangan suami istri yang bekerja sehingga tidak sempat mengerjakan pekerjaan rumah tangga seperti mencuci. Mereka inilah pangsa pasar usaha laundry,

Terkait memulai bisnis laundry, berikut beberapa tips yang dapat dilakukan seperti dilansir dari buku Peluang Usaha Untuk Ibu Rumah Tangga Modal 1 Juta oleh A. Primasetra, Jakarta, Minggu (6/9/2020).

Pertama, cari lokasi strategis seperti pinggir jalan atau daerah kos-kosan mahasiswa/perumahan/kampus, namun harga tetap terjangkau sehingga target harian yang mesti dicapai untuk menutup biaya sewa tidak terlalu tinggi.

 

Kedua, untuk bulan-bulan awal, rekrutlah satu atau dua karyawan dengan gaji harian atau mingguan disesuaikan dengan banyaknya order cucian yang masuk.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement