JAKARTA - Forbes merilis 400 orang terkaya di dunia. Salah satu nama yang masuk ke dalam daftar 400 orang terkaya yang berasal dari Amerika Serikat (AS) tersebut adalah Lynsi Snyder.
Mengutip dari Forbes, Rabu (30/9/2020), Lynsi Snyder berusia 38 tahun memiliki kekayaan USD3 miliar atau sekitar Rp44,7 triliun (mengacu kurs Rp14.900 per USD). Wanita asal Amerika Serikat ini memiliki mengelola bisnis makanan yakni In-N-Out Burger.
 Baca juga: 10 Manajer Investasi Terkaya di Dunia, Jim Simons si Profesor Matematika Juaranya
Lynsi Snyder sendiri meneruskan usaha dari kakek dan neneknya. In-N-Out Burger sendiri didirikan oleh kakek dan neneknya Lynsi yakni Harry Snyder, Esther Snyder.
Lynsi menjadi miliarder pada tahun 2017 pada hari ulang tahunnya yang ke-35. Ketika itu, dirinya menerima bagian terakhir dari warisannya, sebuah saham tambahan di perusahaan.
 Baca juga: Geser Jack Ma, Pengusaha Air Galon Jadi Orang Terkaya China
Paman dan ayah Snyder, keduanya presiden In-N-Out sebelumnya namun meninggal muda pada tahun 2000. Snyder, yang saat itu baru berusia 18 tahun, adalah pewaris keluarga terakhir.
Dia terus menerima saham dalam bisnis selama satu dekade sebagai bagian dari kepercayaan kompleks yang diciptakan oleh kakek neneknya. Snyder mengambil posisi puncak sebagai presiden pada tahun 2010 dan sejak itu telah memperluas jumlah lokasi In-N-Out di lebih dari 80 lokasi.
(kmj)