JAKARTA - Presiden terpilih AS Joe Biden diduga kuat akan menunjuk mantan ketua Federal Reserve (Bank sentral AS), Janet Yellen, untuk menjabat menteri keuangan. Jika benar, Yellen akan menjadi perempuan pertama yang memimpin Departemen Keuangan AS.
Baca Juga: Tim Transisi Biden Kesulitan Mengakses Data Resmi Covid-19
Pencalonan Janet Yellen sebagai Menkeu AS dikonfirmasi kepada AFP oleh sumber keuangan yang dekat dengan pemerintahan Biden. Dia akan ditugaskan untuk mengarahkan AS, negara dengan ekonomi terbesar di dunia itu, berjuang di tengah PHK massal dan perlambatan pertumbuhan ekonomi yang tajam akibat pandemi Covid-19.
Baca Juga: Biden Calonkan Diplomat Veteran Anthony Blinken Sebagai Menteri Luar Negeri
“Yellen akan menjadi menteri keuangan berikutnya, dan dia mungkin diumumkan secara resmi paling cepat Selasa (24/11/2020),” kata sumber itu, membenarkan berita yang pertama kali dilaporkan The Wall Street Journal tersebut.
Penunjukan Yellen didukung oleh para anggota sayap kiri dari Partai Demokrat Joe Biden. Namun, menurut sumber tersebut, langkah itu masih membutuhkan konfirmasi Senat.