JAKARTA – Berdasarkan data per 14 Desember 2020, total penyaluran BLT subsidi gaji termin pertama hingga termin kedua yang telah disalurkan sebesar Rp27,96 triliun atau mencapai 93,34%. Hingga kini pemerintah masih terus mempercepat penyaluran BLT subsidi gaji.
Provinsi yang paling banyak menerima bantuan subsidi gaji/upah antara lain DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Banten, dan Sumatera Utara. Dilihat dari profil penerimanya, rata-rata pekerja memiliki gaji di kisaran Rp3 juta.
Sementara itu, data juga menunjukkan pegawai di 413.649 perusahaan turut menerima bantuan subsidi gaji/upah.
"Total bantuan yang diberikan kepada masing-masing pekerja adalah Rp600.000 selama empat bulan atau total sebesar Rp 2,4 juta. Diserahkan melalui dua gelombang/termin, dimana setiap termin sebesar Rp1,2 juta. Termin pertama diserahkan pada periode September-Oktober 2020, sedangkan termin II pada periode November-Desember 2020, yang mana penyaluran termin II saat ini masih berjalan," kata Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah dalam keterangan tertulisnya, Jakarta, Kamis (17/12/2020).
Menaker Ida Fauziyah berharap, dengan adanya program pemulihan ekonomi yang masih berlangsung hingga saat ini seperti bantuan subsidi gaji/upah, mampu mendorong roda pertumbuhan ekonomi Indonesia di kuartal IV 2020 sehingga dapat keluar dari zona resesi.
Baca Selengkapnya: Daftar Penerima BLT Subsidi Gaji Rp1,2 Juta, Terbanyak Pekerja di Jakarta
(Kurniasih Miftakhul Jannah)