Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

BPS: Kunjungan Turis Asing Turun 74,3% di Semester I-2021

Rina Anggraeni , Jurnalis-Senin, 02 Agustus 2021 |15:06 WIB
BPS: Kunjungan Turis Asing Turun 74,3% di Semester I-2021
Jumlah Kunjungan Wisman Turun. (Foto: Okezone.com)
A
A
A

JAKARTA- Jumlah kunjungan wisatawan mancanegara ke Indonesia menurun 10,04% pada Juni 2021. Jika dibandingkan dengan Mei 2021, jumlah kunjungan wisman Juni 2021 juga mengalami penurunan sebesar 7,71%.

Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Margo Yuwono mengatakan, jumlah kunjungan wisatawan mancanegara atau turis asing ke Indonesia mencapai 140,85 ribu di Juni 2021.

Baca Juga: Sandiaga Ungkap Peluang Besar Ekonomi Kreatif Indonesia

"Jumlah wisatawan mancanegara kembali menurun ini disebabkan adanya travel ban yang mana akibat pandemi Covid-19," kata Margo dalam video virtual, Senin (2/8/2021).

Secara kumulatif (Januari–Juni 2021), jumlah kunjungan wisman mencapai 802,38 ribu kunjungan atau menurun drastis sebesar 74,33%, jika dibandingkan dengan jumlah kunjungan wisman pada periode yang sama tahun 2020 yang berjumlah 3,13 juta kunjungan.

Baca Juga: Vaksinasi Covid-19, Sandiaga Uno: Kunci Sukses Pemulihan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif

Dia menambahkan perjalanan ke Indonesia dengan misi tertentu seperti bisnis, misi kesehatan atau pendidikan hingga reuni keluarga.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement