Sebelumnya, Pengusaha senior Peter F Gontha memberi sinyal dirinya akan diberhentikan sebagai Komisaris PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk (GIAA). Sinyal ini diberikan Peter Gontha hanya lewat foto di akun Instagram pribadinya.
Memang, Garuda Indonesia akan menggelar RUPS Tahunan (RUPST) pada 13 Agustus 2021. Salah satu mata acara yang akan dibahas adalah perombakan direksi dan komisaris Garuda Indonesia.
Dia membagikan foto kebersamaan dengan komisaris Garuda Indonesia lainnya seperti Elisa Lumbantoruan, Triawan Munaf, Zannuba Arifan alias Yenny Wahid dan Chairal Tanjung dan memberikan caption bahwa sosok yang berada di tengah foto tersebut akan diberhentikan. Dalam potret tersebut, sosok yang berada di tengah foto adalah Peter Gontha.
"Foto ini saya terima dari Pak Triawan Munaf. 5 (lima) anggota Dewan Komisaris Garuda Indonesia. Yang pasti yg Tengah tanggal 14 Agustus akan berhenti / diganti / diberhentikan. Terima kasih atas kepercayaannya selama ini," tulis Peter Gontha seperti dikutip.
(Feby Novalius)