Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Dicurhati Omzet Anjlok, Sandiaga Uno Borong Produk UMKM

Avirista Midaada , Jurnalis-Jum'at, 15 Oktober 2021 |21:50 WIB
Dicurhati Omzet Anjlok, Sandiaga Uno Borong Produk UMKM
Menparekraf Sandiaga Uno (Foto: Avirista Midaada)
A
A
A

MALANG - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno dicurhati pelaku UMKM di Wisata Boonpring, Desa Sanankerto, Turen, Kabupaten Malang.

Pelaku UMKM bernama Wiwid, yang sehari - hari mengandalkan berjualan di tempat wisata mengaku omzetnya menurun drastis, imbas pandemi Covid-19 yang membuat tempat wisata terpaksa ditutup.

Dia mencurahkan isi hatinya kepada Menparekraf Sandiaga saat kunjungan ke Boonpring yang masuk 50 besar nominasi Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2021. Berkat curhatannya itu, dagangan olahan kedelai produksinya, diborong oleh Sandiaga Uno. Beberapa pelaku UMKM di kawasan Wisata Boonpring Sanankerto Malang pun turut diborong oleh Sandiaga.

Baca Juga: Sandiaga Uno Yakin Lapangan Kerja Terbuka Lewat Kreasi hingga BIP

Beberapa produk olahan Warga Desa Sanankerto, seperti keripik tempe, opak, dan aneka kerajinan tangan lain diborong Sandiaga Uno.

"Turun drastis Pak Menteri dagangan saya. Saya minta tempat wisata kembali dibuka, supaya ada pemasukan untuk keluarga," kata Wiwid kepada Sandiaga Uno pada Jumat petang (15/10/2021).

Mantan Wakil Gubernur (Wagub) Jakarta ini pun berujar bahwa kondisi yang dialami pelaku UMKM layaknya Wiwid, hampir dialami pelaku UMKM yang mengandalkan perputaran ekonomi di tempat wisata. Ia pun mengapresiasi inisiatif pihak desa memfasilitasi pelaku UMKM di tempat wisata memasarkan produknya secara online.

Baca Juga: Kebut Pemulihan Ekonomi dan Penciptaan Lapangan Kerja, Sandiaga Uno Ajak Civitas Unesa Dorong Transformasi Digital

"Bu Wiwid lagi hamil 8 bulan masih semangat mencari rezeki, meski omzetnya turun masih menjual keripik tempe. Ini perjuangan UMKM yang perlu diapresiasi, 90 persen UMKM kita terdampak Covid-19," ungkap Sandiaga Uno.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement