Dia menambahkan, memiliki target untuk menciptakan investasi yang berkualitas. Salah satu yang dimaksud itu adalah investasi yang merata dan berimbang antara di pulau Jawa dengan luar Jawa.
"Jadi ada dua alasan yang paling fundamental akhir-akhir ini investor memilih luar pulau Jawa. Pertama memang bahan baku untuk mereka membangun industri ada di (luar) pulau Jawa dan memang pembangunan infrastruktur 5 tahun pada periode pertama Pak Jokowi dan Jusuf Kalla itu cukup memberikan angin segar sebagai instrumen memudahkan bagi para pelaku usaha," tandasnya.
(Rani Hardjanti)