Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Bandara Internasional Yogyakarta Ditawarkan ke Investor, Ini Alasannya

Suparjo Ramalan , Jurnalis-Senin, 07 November 2022 |18:49 WIB
Bandara Internasional Yogyakarta Ditawarkan ke Investor, Ini Alasannya
Bandara Internasional Yogyakarta (YIA). (Foto: Okezone)
A
A
A

JAKARTA - Bandara Internasional Yogyakarta (YIA) masuk dalam daftar bandara di bawah pengelolaan PT Angkasa Pura I (Persero) atau AP I yang akan ditawarkan kepada investor. Proses saat ini dalam tahap penjajakan.

Direktur Utama Angkasa Pura, Faik Fahmi menjelaskan pihaknya masih mencari kemitraan strategi (strategic partner) yang tepat untuk melakukan kerja sama tersebut.

Di mana proses komunikasi pun sudah dilakukan.

Adapun kolaborasi ini bertujuan meningkatkan pelayanan penerbangan di Bandara YIA, khususnya penerbangan internasional dari dan ke Yogyakarta.

 BACA JUGA:KTT G20, 13 Pesawat Kepala Negara Terparkir di Bandara Ngurah Rai

"YIA termasuk, kita tawarkan untuk gandeng strategic partner, kalau kita lihat YIA dibangun berdasarkan karena permasalah sekaligus opportunity, kita buat bandara yang bisa didarati pesawat terbesar dengan runway," ujar Faik kepada wartawan di Kementerian BUMN, Senin (7/11/2022).

Angkasa Pura I, lanjut Faik, memang membagi klaster bandara yang dikelola menjadi empat klaster utama.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement