Share

Dirut PLN Pastikan Pasokan Listrik Memadai Selama KTT G20

Indira Arri, RCTI · Rabu 16 November 2022 07:48 WIB
https: img.okezone.com content 2022 11 16 320 2708391 dirut-pln-pastikan-pasokan-listrik-memadai-selama-ktt-g20-2ZLrLEMpsM.jpg Dirut PLN pastikan keandalan listrik selama KTT G20 (Foto: Indira/MPI)

BALI - Presiden Joko Widodo resmi membuka KTT G20 kemarin. Untuk memastikan kelancaran KTT G20, Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo memantau langsung seluruh infrastruktur kelistrikan di Bali.

Darmawan memastikan pasokan listrik aman dan menghadirkan listrik tanpa kedip di KTT G20. Dia pun memimpin langsung siaga kelistrikan di wilayah Bali dengan menyisir salah satu poski Pembangkit Listrik Tenaga Diesel Gas (PLTDG) Pesanggaran kemarin Malam.

Dia mengatakan, pemantauan ini untuk memastikan seluruh infrastruktur kelistrikan hingga personel PLN bersiaga. Hal ini demi kelancaran acara KTT G20 yang dihadiri para pemimpin negara.

"Ketersediaan listrik dalam pelaksanaan KTT G20 masih mencukupi dengan beban sebesar 800 MW dan pasokan kelistrikan sebesar950 MW," kata dia.

Follow Berita Okezone di Google News

Tak hanya itu, pasokan listrik juga terbilang aman karena ada tambahan cadangan pasokan dari Jawa ke Bali sebesar 400 MW. Sementara PLTDG Pesanggaran yang dioperasikan oleh PLN Indonesia Power dalam kondisi siap dengan mesin pembangkit dan pasokan energi yang prima.

Di sisi lain, Darmawan memastikan seluruh petugas PLN akan terus melakukan siaga untuk menjaga pasokan listrik hingga KTT G20 selesai.

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Berita Terkait

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini