Share

Ini Cara Naik KRL Tanpa Memakai Kartu Elektronik

Cita Zenitha, MNC Portal · Minggu 27 November 2022 19:01 WIB
https: img.okezone.com content 2022 11 25 622 2714946 ini-cara-naik-krl-tanpa-memakai-kartu-elektronik-UMwprCBYWl.jpg Ini cara naik KRL tanpa memakai kartu elektronik (Foto: Okezone)

JAKARTA - Ini cara naik KRL tanpa memakai kartu elektronik yang belum banyak orang tahu. Masyarakat tetap dapat naik KRL meski tanpa kartu elektronik, begini caranya.

Kereta Rel Listrik (KRL) merupakan moda transportasi yang memudahkan masyarakat pergi ke tempat tujuan. Hampir sebagian besar masyarakat menggunakan KRL sebagai mobilitas sehari-hari. Mulai dari bekerja, berangkat sekolah, hingga jalan-jalan.

Menggunakan KRL terbukti dapat mencegah kemacetan. Itulah mengapa KRL menjadi transportasi alternatif banyak orang.

KRL telah menerapkan sistem tiket elektronik. Pembayarannya menggunakan kartu elektronik. Lantas bagaimana jika tidak memiliki kartu elektronik? Nah, ini cara naik KRL tanpa memakai kartu elektronik.

Ini Cara Naik KRL Tanpa Memakai Kartu Elektronik

Cara naik KRL tanpa menggunakan kartu elektronik adalah menggunakan aplikasi LinkAja dan GoTransit dan Gojek.

Cara Naik KRL Menggunakan LinkAja

• Pastikan telah mengunduh aplikasi LinkAja pada ponsel melalui Apple Store atau Play Store

• Pengguna harus mendaftar terlebih dahulu menggunakan nomor telepon aktif

• Setelah mendaftar, top up saldo LinkAja minimal Rp 13 ribu

• Goyangkan ponsel sampai muncul kode QR

• Scan kode QR pada ponsel pada mesin scanner yang ada di pintu masuk

• Tunggu sampai lampu gate berubah berwana hijau

• Setelah sampai stasiun tujuan, goyangkan kembali ponsel sampai muncul kode QR

• Scan kembali kode QR di gate keluar

Baca Juga: Ketahui Kerugian Membeli Mobil Bekas Banjir

Follow Berita Okezone di Google News

Cara naik KRL tanpa memakai kartu elektronik selanjutnya adalah menggunakan aplikasi gojek. Berikut adalah caranya:

• Pastikan telah mengunduh aplikasi Gojek pada ponsel melalui Apple Store atau Play Store

• Setelah halaman awal terbuka klik “Lainnya” atau “More”

• Pengguna akan berada pada jendela Top Service

• Gulir kebawah sampau menemukan “GoTransit”

• Kemudian klik “Beli Tiket” atau “But Ticket” pada laman GoTransit

• Setelah itu, masukan stasiun asal dan stasiun tujuan

• Aplikasi akan memperlihatkan nominal yang harus dibayarkan oleh pengguna

• Klik “Pay Ticket” untuk membayar tiket perjalanan

• Pembayaran dapat dilakukan menggunkana Gopay atau LinkAja

• Aplikasi akan memunculkan kode QR

• Scan kode QR pada ponsel pada mesin scanner yang ada di pintu masuk stasiun asal

• Latar kode QR yang sudah di scan di stasiun asal akan berwarna hijau

• Kemudian, scan kembali kode QR pada gate stasiun tujuan

Demikian cara naik KRL tanpa memakai kartu elektronik. Semoga dapat menambah informasi. Terimakasih.

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Berita Terkait

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini