BEKASI - Harga daging ayam tembus Rp23.000 per kg. Pedagang mengklaim harga daging ayam di pasar tradisional Tambun selalu naik menjelang hari raya Natal dan Tahun Baru (Nataru).
Salah satu pedagang ayam bernama Ani menjelaskan, kenaikan harga ayam ini terjadi secara bertahap dari hari ke hari.
"Naiknya pelan-pelan. Sehari ada naik Rp700, kadang Rp1.000. Tergantung dari sananya. Jadi tiap hari tuh bisa naik lagi," jelasnya saat ditemui MNC Portal Indonesia, Selasa (6/12/2022).
Menurutnya, harga daging ayam ras standarnya di kisaran Rp17.000-18.000 per kilogram. Namun, untuk momen jelang Nataru, kata dia, harga sudah dipastikan naik dari biasanya.
Kendati demikian, Ani memproyeksikan harga daging ayam ras akan melandai pasca Tahun Baru.
"Jelang natal dan tahun baru pasti naik. Tapi nanti sesudah tahun baru biasanya sudah turun," ucapnya.
Baca Juga: 50 Tahun Berkarya, Indomie Konsisten Hidupkan Inspirasi Indomie untuk Negeri
Follow Berita Okezone di Google News