Serta dia mengaku kalau hasil pertamanya masih belum memuaskan.
"Ini hasil belajar make upku beberapa bulan, tapi masih belum rapih," ucapnya.
Tapi wanita ini tak pantang menyerah, dia terus belajar hingga mendapat hasil yang sempurna.
"Akhirnya dapat pengantin pertama, walau cuma dibayar Rp150 ribu waktu itu," katanya lagi.
Kemudian, dia pun nekat bermain TikTok untuk mengunggah konten make up.
Sayangnya, awal kemunculannya di TikTok dia malah dihujat dan dituduh memakai make up palsu untuk pelanggannya.
"Aku dihujat dibilang ku pakai barang KW," bebernya.
Meski begitu, wanita ini tetap fokus pada tujuannya untuk menjadi MUA sukses.
Di mana dia tetap membuat konten make up hingga ditarik menjadi asisten MUA.