Terakhir, Benita selian dengan nama usaha Smoothie Theory dari kategori Boga. Smoothie Theory adalah smoothies sehat yang terbuat dari 100% buah dan sayuran asli tanpa tambahan gula. Smoothie Theory bertujuan untuk meningkatkan taraf kesehatan dan kesadaran hidup sehat masyarakat Indonesia bahwa hidup sehat itu mudah, menyenangkan, dan tidak mahal.
Benita mendapat pertanyaan dari Christian Sugiono tentang perbedaan produknya dengan merek lain. Jika mendapat investasi, Christian juga memastikan kemana target pasar yang akan dicapai Benita, dan Benita menjawab Indonesia Timur.
Setelah selesai, perwakilan dewan juri sempat berdiskusi menentukan pemenang dari investasi Bank Mandiri ini.
Setelah proses panjang dari ribuan peserta hingga Top 4 WMM 2022, terpilihlah satu pemenang dengan investasi senilai Rp290 juta. Pemenang WMM 2022 dengan total investasi Rp290 juta jatuh kepada Indra Purwidiyanto dari kategori kreatif.
Pemenang kedua datang dari Dian Prayogi dengan mendapat investasi Rp255 juta.
Posisi ketiga ada Alvin Tanto dari kategori teknologi senilai Rp180 juta. Terakhir ada Benita dari kategori boga mendapat investasi senilai Rp75 juta.
Usai rangkaian WMM 2022, Bank Mandiri mengajak masyarakat merasakan langsung keseruan serta memperoleh ilmu baru dalam acara WMM Fest 2022.
WMM Fest 2022 digelar pada hari 9-11 Desember 2022 mulai pukul 11.00 WIB di Plaza Barat Senayan, Gelora Bung Kartno (GBK), Jakarta. WMM Fest akan dimeriahkan dengan rangkaian kegiatan, seperti Live Music Performance, Food and Beverage Festival, Talkshow, Fashion Show, hingga Expo Craft and Fashion.
Deretan artis juga akan memeriahkan WMM Fest 2022, di antaranya Dewa19 feat Ello, Gigi, Maliq & D'Essentials, Rizky Febian, Evan Loss, Setia Band, Element, Andien, Kunto Aji, Goodnight Electric, Lalahuta, Teddy Adhitya, Barasuara, hingga Fourtwnty dan masih banyak lainnya.
(Feby Novalius)