Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Transformasi BUMN, Erick Thohir: Tak Mungkin Tanpa Kedamaian

Suparjo Ramalan , Jurnalis-Senin, 01 Mei 2023 |16:27 WIB
Transformasi BUMN, Erick Thohir: Tak Mungkin Tanpa Kedamaian
Erick tekankan pentingnya kedamaian dalam transformasi BUMN (Foto: BUMN)
A
A
A

JAKARTA - Menteri BUMN Erick Thohir menegaskan kementerian yang dipimpinnya terus melakukan trasnformasi. Namun, Erick menyebut tranformasi BUMN tak akan bisa dilakukan tanpa kedamaian.

Untuk bisa bertahan dengan segala perubahan, BUMN juga dituntut terus bertransformasi dengan berpedoman pada core value BUMN, yaitu AKHLAK.

"Core Value BUMN kan AKHLAK, di mana salah satu kuncinya adalah harmoni. Tidak mungkin kita membuat transformasi perubahan tanpa ada kedamaian," ujar Erick Thohir di kawasan TMII, Senin (1/5/2023).

Dia memandang, keharmonisan menjadi penting dalam menciptakan kedamaian. Dia mencontohkan, konflik yang terjadi di beberapa negara disebabkan adanya perbedaan kepentingan, namun tidak dibaluti oleh sikap saling menghargai alias perdamaian.

Negara yang dimaksud diantaranya Rusia - Ukraina, dan Sudan. Di mana, tiga negara ini tengah dilanda konflik.

"Nah kita melihat suasana global memang terjadi lagi perang, tidak hanya antara Ukraina dan Rusia, kemarin juga terjadi di Sudan. Dan saya rasa kita tahu isunya apa, ya karena ada perbedaan itu," ucap Erick.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement