Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

4 Tips Agar Tidak Terjebak Utang Konsumtif

Safina Asha Jamna , Jurnalis-Selasa, 16 Mei 2023 |14:12 WIB
4 Tips Agar Tidak Terjebak Utang Konsumtif
Tips agar tidak terjebak utang konsumtif (Foto: Freepik)
A
A
A

JAKARTA - Tidak sedikit orang yang terjebak dalam kecanduan utang konsumtif. Terutama di era digital saat ini, produk konsumsi bisa didapatkan dengan mudah melalui internet dan akses kredit konsumtif yang semakin terbuka lebar.

Keinginan-keinginan tersier seperti membeli tiket konser yang sangat mahal, gadget versi terbaru, healing liburan ke luar kota, dan keinginan gaya hidup lainnya seakan semakin mudah didapat.

Selain itu, dengan adanya penambahan fitur paylater di berbagai platform belanja online yang semakin marak, tidak sedikit orang terjebak dengan dua aktivitas yang berpotensi membahayakan keuangan, pertama, membeli barang yang sebenarnya tidak benar-benar dibutuhkan atau hanya untuk memenuhi keinginan sementara, dan kedua, menggunakan fitur paylater untuk bisa membeli barang tersebut.

Direktur Insight Investments Management Ria M. Warganda menyatakan bahwa perlunya berhati-hati dengan adanya jebakan utang konsumtif ini.

“Utang konsumtif merujuk pada utang yang uangnya digunakan untuk membeli barang atau jasa yang tidak produktif atau memiliki keuntungan ke depannya. Berbeda halnya dengan utang produktif, utang konsumtif ini tidak memiliki nilai investasi, karena digunakan untuk membiayai pembelian barang atau jasa yang tidak memberikan pengembalian di masa depan atau nilainya bisa menurun, bahkan bisa jadi habis tanpa sisa,” ujarnya dalam keterangan tertulisnya, Selasa (16/5/2023).

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement