JAKARTA – Pernah jadi tukang parkir hingga loper koran, orang ini sekarang jadi miliarder dunia. Tidak secara instan mendapatkan pundi-pundi kekayaan berlimpah begitu saja, beberapa miliarder juga mengawali pekerjaan pertama mereka dari bawah sebelum berada di posisi saat ini.
Kendati begitu, mereka berhasil menemukan passionnya di usia yang sangat muda, baik dalam bidang teknologi, investasi, fesyen, hingga per-filman.
Ternyata ini pekerjaan pertama orang terkaya dunia. Banyak dari Miliarder di dunia yang pastinya bekerja keras untuk memperoleh kesuksesannya.
Nah, untuk mengetahuinya berikut Okezone mengutip Investopedia tentang pekerjaan pertama lima miliarder terkenal di dunia.
1. Warren Buffet
Sang Miliarder yang memiliki kekayaan bersih 104,8 miliar dolar AS atau Rp1.514 triliun ini mulai mengawali kariernya yang bernilai miliaran dolar ketika dia masih kecil.
Pada saat usianya masih 13 tahun, Buffett mendapatkan pekerjaan pertamanya menjalankan bisnis pengiriman surat kabar atau loper koran.
Dia melanjutkan untuk memulai bisnis mesin pinball saat remaja, mencari peluang bisnis ke mana pun dia pergi dan lulus kuliah dengan keuntungan USD10.000 dari usaha bisnisnya. Tidak mengherankan jika saat ini begitu banyak orang mencari nasihat keuangan dari Warren Buffett.