Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Kantongi Laba Rp44,2 Triliun di Kuartal III-2023, Dirut BRI Ungkap Penopangnya

Cahya Puteri Abdi Rabbi , Jurnalis-Rabu, 25 Oktober 2023 |16:39 WIB
Kantongi Laba Rp44,2 Triliun di Kuartal III-2023, Dirut BRI Ungkap Penopangnya
Dirut BRI Sunarso Paparkan Laba di Kuartal III-2023 (Foto: MPI)
A
A
A

JAKARTA - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) atau Bank BRI (BBRI) mengantongi laba sebesar Rp44,21 triliun, naik 12,47% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya yang sebesar Rp38,31 triliun.

Direktur Utama BBRI, Sunarso menyatakan bahwa pertumbuhan laba bersih di kuartal III ini antara lain ditopang oleh pertumbuhan kredit BBRI sebesar 12,53% menjadi Rp1.250,72 triliun.

“Pencapaian ini sejalan dengan proyeksi perseroan saat ini, di mana mereka BRI menargetkan penyaluran kredit tumbuh 10-12%,” kata Sunarso dalam konferensi pers virtual pada Rabu (25/10/2023).

Sunarso menyebutkan bahwa semua segmen kredit BRI mengalami pertumbuhan positif, dengan pertumbuhan kredit untuk Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) mencapai 11,01%. Kredit untuk UMKM meningkat dari Rp935,86 triliun pada kuartal III tahun lalu menjadi Rp1.038,90 triliun tahun ini, menyumbang sebanyak 83,06% dari total kredit BRI.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement