Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Kabar Baik! Seleksi CASN 2024 Dibuka Lebih dari Satu Kali

Putri Syifa Amelia , Jurnalis-Minggu, 14 Januari 2024 |03:43 WIB
Kabar Baik! Seleksi CASN 2024 Dibuka Lebih dari Satu Kali
Seleksi CPNS 2024 dibuka (Foto: Okezone)
A
A
A

Pelaksanaan pengadaan ASN tahun 2024 sedang dibahas secara cepat oleh Kementerian PANRB dan Badan Kepegawaian negara (BKN) saat ini.

“Minggu ini Tim Kementerian PANRB dan BKN intens melakukan pertemuan terutama dengan seluruh kementerian, lembaga, dan pemda termasuk dengan para pengelola kepegawaian,” ungkap Anas.

Kementerian PANRB memanfaatkan alokasi formasi secara baik demi mendorong instansi pemerintah baik pusat dan daerah sehingga reformasi birokrasi berdampak dapat benar-benar terwujud. Konsolidasi usulan instansi pemerintah ditargetkan akan selesai pada Januari 2024.

"Pelaksanaan seleksi awal ditargetkan bulan Mei, dan bila formasi belum terpenuhi, maka bisa dibuka seleksi berikutnya sampai akhir 2024,” ucap Anas.

Rekrutmen ASN tahun 2024 telah diumumkan secara resmi oleh Presiden Joko Widodo pada Jumat, 5 Januari 2024 dengan total formasi 2,3 juta. Instansi pusat mendapat formasi kebutuhan 429.183 yang terdiri atas 207.247 CPNS dan 221.936 bagi PPPK. Formasi tersebut merupakan gabungan untuk guru, dosen, tenaga kesehatan, dan tenaga teknis.

Baca selengkapnya: MenpanRB: Rekrutmen CASN 2024 Bisa Dibuka Lebih dari 1 Kali

(Kurniasih Miftakhul Jannah)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement