Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Perusahaan Raffi Ahmad yang Bangkrut dan Gulung Tikar

Nanda Surya Shadan , Jurnalis-Jum'at, 07 Maret 2025 |00:06 WIB
Perusahaan Raffi Ahmad yang Bangkrut dan Gulung Tikar
Perusahaan Raffi Ahmad (Foto: Okezone)
A
A
A

JAKARTA - Perusahaan Raffi Ahmad yang bangkrut dan gulung tikar. Raffi Ahmad dikenal sebagai seorang selebritas terkenal di Indonesia, ia juga dikenal sebagai crazy rich Andara sebab mempunyai banyak perusahaan dan usaha bisnis lainnya.

Selain sebagai selebritas dan pengusaha, saat ini Raffi juga menjadi Utusan Khusus Presiden Bidang Pembinaan Generasi Muda dan Pekerja Seni. Raffi mempunyai banyak bisnis dibeberapa sektor seperti kuliner, fashion, hingga hiburan. Walaupun dikenal sebagai pebisnis, tidak semua usaha bisnisnya berjalan mulus, beberapa diantaranya mengalami kebangkrutan hingga gulung tikar.

Berikut ini daftar perusahaan Raffi Ahmad yang bangkrut dan gulung tikar:

1.   Bakmi RN

Bakmi RN merupakan salah satu bisnis di sektor kuliner milik Raffi yang sudah berhenti operasionalnya. Usaha ini merupakan usaha kuliner restoran bakmi yang menyajikan dari mi ayam dan juga rice bowl. Dinamakan Bakmi RN merupakan singkatan dari Raffi-Nagita.

Bisnis yang dibuka pada tahun 2017 ini sempat memiliki beberapa cabang di mal besar hingga akhirnya tutup pada 2019 setelah sekitar dua tahun beroperasi. Kegagalan Bakmi RN ini dianggap karna faktor kualitas dan daya tarik menu yang kurang sehingga menyebabkan Bakmi RN kalah bersaing dalam industri kuliner.

 

2.  King Kong Snack

Bisnis selanjutnya masih dalam sektor kuliner. King Kong Snack merupakan bisnis kuliner yang menawarkan makanan ringan berupa keripik singkong bahkan sukses menembus minimarket dan marketplace nasional. Tak hanya itu, bisnis yang didirikan pada tahun 2017 ini diketahui memiliki omzet mencapai Rp100 miliar.

Kendati demikian, ketika memasuki 2020, bisnis ini sudah tidak lagi terdengar perkembangannya hingga produknya turut hilang dari pasaran. Bisnis ini mengalami gulung tikar diduga tidak mampu bersaing dan bertahan dalam industri kuliner terutama makanan ringan.

3.  Mango Bomb

Pada tahun 2017 juga Raffi Ahmad pun meluncurkan bisnis kulinernya kembali dan kali ini dalam bentuk minuman mangga yang dinamakan Mango Bomb. Usaha minuman mangga ini dibuka pada Agustus 2017 ketika sedang tren minuman mangga saat itu.

Bisnis ini juga berhasil membuka gerainya di beberapa kota seperti Jakarta, Tangerang, Surabaya. Tetapi, usai tren minuman mangga mereda dan persaingannya pun cukup ketat di sektor minuman kekinian sehingga membuat bisnis ini gulung tikar pada akhir 2019.

4.   Nagitoz

Masih dalam sektor kuliner, kali ini Raffi juga meluncurkan bisnis makanan ringan yang memiliki merek Nagitoz. Bisnis ini menjual keripik talas dengan berbagai rasa mulai dari rasa bawang, keju, pedas, dan BBQ. Bisnis ini mulanya adalah gagasan Nagita Slavina yaitu istri dari Raffi Ahmad dan sempat dipasarkan di minimarket.

Nagitoz memulai perjalanannya pada tahun 2015, namun sejak 2020 usaha makanan ringan ini tidak lagi beredar dipasaran dan terhenti sehingga menandakan adanya kegagalan dalam bersaing setelah beroperasi sekitar lima tahun lamanya.

5.  Gigieat Cake

Tak hanya berhenti disitu, Raffi dengan istrinya juga membuka bisnis kuliner Gigeat Cake yaitu bisnis kue bolu kekinian. Hadirnya bisnis ini pada tahun 2018 ketika sedang tren oleh-oleh kue artis yang tersebar di berbagai daerah. Adapun yang ditawarkan dalam bisnis ini yaitu bolu dengan aneka topping seperti cokelat, keju, hingga pandan. Namun, setelah meredanya tren tersebut, bisnis ini tidak dapat bertahan dan tutup di akhir 2019.

 

6.  RA Jeans

Bisnis kali ini tidak lagi dalam sektor kuliner, melainkan sektor fashion. Raffi meluncurkan bisnis fashion yang mempunyai nama RA Jeans dan menawarkan mulai dari pakaian denim dan juga kaos. Usaha fashion ini diluncurkan pada Oktober 2015 bahkan sempat berkembang dengan membuka beberapa gerai ritel namun realitanya bisnis ini tidak dapat bertahan di tengah ketatnya industri fashion.

7.  Rans Nusantara

Kali ini Raffi beralih kepada sektor furnitur dan desain interior yang bekerja sama dengan perusahaan Dio Living. Usaha ini diluncurkan Raffi pada tahun 2022, namun bisnis ini tidak sempat bertahan lebih lama dan menyebabkannya pecah kongsi dengan partnernya akibat tersendatnya bisnis tersebut.

Rans Nusantara pun akhirnya gulung tikar pada 2023 setelah tidak lama diluncurkan.

8.  Rans Nusantara Hebat

Rans Nusantara Hebat adalah bisnis milik Raffi yang baru saja berhenti beroperasi pada Februari 2025. Bisnis ini diusung sebagai bisnis pusat kuliner (food court) di BSD, Tangerang, Banten. Bisnis ini merupakan hasil kolaborasi antara Raffi Ahmad dengan Kaesang Pangarep.

Rans Nusantara Hebat dibuka pada Maret 2024 diatas lahan seluas 2 hektare yang menampung sekitar 120 tenant UMKM makanan dan minuman. Namun hanya setengah tahu berjalan tepatnya sejak September 2024 pusat kuliner ini mulai sepi pengunjung dan banyak kios UMKM yang menutup gerainya meminta penurunan sewa.

Sehingga akhirnya Rans Nusantara Hebat tak lagi bisa bertahan lebih lama dan berhenti beroperasi mulai 28 Februari 2025 akibat gagal menarik cukup pengunjung.

(Taufik Fajar)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement