JAKARTA - PT Indonesia Comnets Plus (PLN Icon Plus) dan iNews Media Group sedang menjajaki kerja sama. Rencana kemitraan ditandai dengan pertemuan manajemen kedua di gedung iNews Tower, Jakarta Pusat, hari ini.
Forum tersebut dihadiri Direktur Utama PLN Icon Plus Ari Rahmat Indra Cahyadi dan jajaran. Lalu, Wakil Direktur Utama iNews Media Group Ruby Panjaitan dan pimpinan redaksi media di bawah naungan iNews Media Group.
Ari Rahmat mengatakan, pertemuan itu merupakan ajang silaturahmi sekaligus melanjutkan kemitraan PLN Icon Plus dan iNews Media Group yang sudah terjalin sejak lama.
“Jadi kami intinya silaturahmi antara PLN Icon Plus dengan MNC Group (iNews Media Group) sebetulnya sudah cukup lama terjadi hubungan kerja sama,” ujar Ari, Rabu (12/3/2025).
“Kolaborasi PLN Icon Plus dan MNC Group dan di hari ini saya disambut oleh Pak Ruby sebagai part of directors dari MNC dan hadir juga di sini seluruh MNC Group,” paparnya.
Dalam forum resmi, PLN Icon Plus mendapat informasi penting soal ekosistem bisnis dan integrasi platform yang dimiliki iNews Media Group.
Sebaliknya, jajaran direksi dan redaksi dari divisi MNC Group juga menerima informasi perihal produk yang dimiliki anak usaha PT PLN (Persero) itu.
Ari menilai, portfolio kedua entitas berpotensi dikolaborasikan. Pasalnya, kedua manajemen menyadari pentingnya kerja sama di era digitalisasi yang penuh dengan kompetitif saat ini.