Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Kongres Tani dan Munas HKTI, Menbud Fadli Zon: Momentum Perkuat Swasembada Pangan

Agustina Wulandari , Jurnalis-Rabu, 25 Juni 2025 |12:12 WIB
Kongres Tani dan Munas HKTI, Menbud Fadli Zon: Momentum Perkuat Swasembada Pangan
Menbud Fadli Zon membuka pelaksanaan Kongres Tani ke IX dan Munas HKTI ke X. (Foto: dok Kemenbud)
A
A
A

“Berbagai kebijakan dan program Presiden Prabowo Subianto telah dilaksanakan selama delapan bulan ini demi kesejahteraan masyarakat Indonesia. Kami sangat berharap Indonesia dapat menjadi lumbung pangan dunia menuju Indonesia Emas 2045 dan HKTI perlu mendukung seluruh program tersebut,” ujarnya.

Hadir dalam pembukaan, Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional Rahmat Pambudi, Wakil  Menteri Pertanian Sudaryono, Wakil Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal Ahmad Rizal Patria, Kepala Badan Pangan Nasional Arief Prasetyo Adi, Perwakilan DPR dan DPD RI, Direksi BUMN, organisasi petani, serta para ketua dan pengurus DPD HKTI tingkat provinsi dan kabupaten/kota.

Hadirnya Munas X HKTI ditargetkan dapat menghasilkan rekomendasi konkret dalam mendukung pencapaian target produksi pangan nasional serta membangun strategi implementatif menuju swasembada pangan yang berkelanjutan.

(Agustina Wulandari )

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement