Lebih lanjut, AYP yang juga menjabat sebagai Sekretaris Jenderal Partai Perindo, menegaskan bahwa dukungan ini selaras dengan visi besar Kadin di tingkat nasional. Di bawah kepemimpinan Ketua Umum Anindya Bakrie, Kadin Indonesia berkomitmen untuk berperan aktif dalam pembangunan ekonomi yang merata dan berkelanjutan.
"Sesuai arahan Ketum Kadin Indonesia Bapak Anindya Bakrie, bahwa Kadin akan terus memberikan kontribusi nyata dan menciptakan ekosistem yang mendorong pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan yang berkelanjutan, menuju Indonesia Emas 2045," katanya.
Dukungan dari Kadin ini menjadi sinyal positif bagi Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur. Sinergi antara kebijakan pemerintah yang pro rakyat dan pro usaha dengan dukungan dari organisasi pengusaha terbesar di Indonesia, diharapkan dapat mengakselerasi pembangunan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kaltim secara signifikan.