Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Hapus Tantiem Komisaris BUMN, Ini Rencana Bisnis Krakatau Steel (KRAS)

Dani Jumadil Akhir , Jurnalis-Kamis, 30 Oktober 2025 |09:38 WIB
Hapus Tantiem Komisaris BUMN, Ini Rencana Bisnis Krakatau Steel (KRAS)
Rencana Bisnis Krakatau Steel (Foto: Okezone)
A
A
A

Sementara itu, transformasi dan restrukturisasi yang dilakukan Perseroan sejak tahun 2019 terus memberikan dampak positif kepada berbagai aspek. Terwujudnya Krakatau Steel yang berdaya saing tinggi tidak lepas dari komitmen dalam melakukan peningkatan efisiensi dan produktivitas di semua lini operasi.

Berbagai upaya dan inovasi dilakukan untuk mendorong daya saing, di antaranya melalui investasi dalam pemeliharaan fasilitas produksi, adopsi teknologi terkini, dan penerapan praktek industri terbaik (best practices) untuk menekan biaya produksi (cost efficiency) dan meningkatkan kualitas produk.

Seluruh upaya yang dilakukan serta melalui produk-produk baja berkualitas kelas dunia dengan ditunjang oleh pasokan utilitas penting dari anak usaha Krakatau Steel yang mencakup pasokan energi, fasilitas pengolahan air baku industri, kebutuhan teknologi dan informasi, kebutuhan jasa pendukung industri, hingga akses distribusi dan transportasi yang lengkap untuk memastikan kelancaran rantai produksi di antaranya jalur kereta api, jalan tol, hingga pelabuhan, memberi peluang bagi Perseroan dalam menapaki panggung dunia.

"Hasilnya, produk baja Krakatau Steel telah mencapai kepada kepercayaan pasar global mulai dari Asia, Australia, Eropa, Timur Tengah, hingga Amerika Serikat," katanya.

Terbaru, Perseroan telah mencatatkan rekor ekspor untuk produk Cold Rolled Coil (CRC) sebesar 54.247 ton ke Spanyol pada September lalu.

Di sisi lain, langkah strategis dan transformatif untuk memperkuat fundamental bisnis dan struktur keuangan perusahaan merupakan bagian dari roadmap transformasi perusahaan untuk membangun fondasi yang kokoh, meningkatkan daya saing, dan memastikan pertumbuhan yang berkelanjutan di tengah dinamika pasar global yang penuh tantangan.

"Krakatau Steel telah menerapkan optimalisasi pada sumber daya dan produksi, serta secara aktif melakukan evaluasi dan optimalisasi terhadap seluruh lini bisnis dan anak usahanya," katanya.

Langkah ini termasuk pula upaya meningkatkan efisiensi operasional di seluruh rantai pasok, dari hulu ke hilir, serta memfokuskan sumber daya pada segmen-segmen bisnis yang memiliki prospek pertumbuhan dan kontribusi margin yang tinggi.

Strategi ini dirancang untuk menciptakan struktur bisnis yang lebih ramping, gesit, dan profitable. Adanya pemilihan bahan baku, efisiensi energi serta memaksimalkan input dan output dari segi produksi diharapkan membawa dampak yang efektif terhadap efisiensi perusahaan.

Krakatau Steel juga telah dan terus menjajaki serta menjalankan berbagai inisiatif untuk meningkatkan kesehatan neraca. Restrukturisasi utang menjadi salah satu upaya dalam melakukan negosiasi ulang terhadap sejumlah fasilitas kredit dengan para kreditur untuk memperoleh pelunasan yang lebih ringan, memperpanjang jangka waktu jatuh tempo, dan menurunkan beban biaya bunga.

Sebagai upaya penguatan likuiditas, Perseroan terus mengoptimalkan manajemen modal kerja dan arus kas untuk mendukung operasional yang stabil, efisien dan berkesinambungan.

Adapun Perseroan terus memberikan kemudahan akses dan keterbukaan informasi kepada para pemegang saham. Sesuai dengan komitmen Pemerintah sebagai pemegang saham mayoritas, mendukung program restrukturisasi dan memperkuat struktur permodalan perusahaan.

(Taufik Fajar)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement