Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Menko Airlangga Sebut Keyakinan Konsumen Naik, Usai Diguyur Stimulus Pemerintah

Anggie Ariesta , Jurnalis-Senin, 10 November 2025 |15:06 WIB
Menko Airlangga Sebut Keyakinan Konsumen Naik, Usai Diguyur Stimulus Pemerintah
Menko Airlangga (Foto: Okezone)
A
A
A

JAKARTA – Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menyampaikan bahwa Indeks Keyakinan Konsumen (IKK) memang menunjukkan kenaikan.

Menurut Airlangga, angka IKK naik karena stimulus pemerintah turut mendukung optimisme konsumen.

“Ya saya kan sudah bilang naik jadi kita lihat dari beberapa data memang di, dan kuartal ke empat naik lagi dari segi konsumen,” ujar Airlangga saat ditemui iNews Media Group di kantornya, Senin (10/11/2025).

Berdasarkan data Bank Indonesia (BI), IKK pada Oktober 2025 tercatat sebesar 121,2 poin, naik dari 115,0 poin pada September 2025.

Komponen IKK seperti Indeks Kondisi Ekonomi Saat Ini (IKE) dan Indeks Ekspektasi Konsumen (IEK) juga masing-masing naik menjadi 109,1 poin dan 133,4 poin pada Oktober.

Airlangga menekankan bahwa kuartal keempat bisa melihat peningkatan lebih lanjut dari sisi konsumsi, dengan dukungan stimulus fiskal dan pencairan belanja pemerintah yang lebih cepat.

 

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement