Kutai Jadi Percontohan Smart City di Indonesia

Antara, Jurnalis
Senin 23 Februari 2015 10:42 WIB
Kutai jadi Percontohan Smart City di Indonesia (Foto : Ilustrasi/Reuters)
Share :

SAMARINDA - Kabupaten Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur, menjadi daerah pertama di Indonesia yang memiliki "Smart City" atau Kota Pintar, sehingga menjadi percontohan bagi kabupaten/kota lainnya.

"Daerah kita merupakan proyek percontohan model 'Smart City' di Indonesia," ungkap Kepala Badan Penanaman Modal dan Promosi Daerah (BPMPD) Kutai Kartanegara, Bambang Arwanto, Senin (23/2/2015).

Kota Pintar Kutai Kartanegara, kata Bambang Arwanto, mencontoh "Fujisawa Sustainalbe Smart Town" yang dibangun oleh konsorsium Panasonic yang beranggotakan 17 perusahaan.

"Model kota ini akan dikembangkan di Indonesia melalui Kutai Kartanegara bekerja sama dengan Kadin (infrastruktur) dan telah disampaikan kepada Pak Jokowi pada saat pertemuan Kadin Indonesia dan Presiden RI itu beberapa waktu lalu," kata Bambang Arwanto.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya