Dikunjungi Stasiun Televisi Rusia, MNC Media Jajaki Kerjasama Konten

Trio Hamdani, Jurnalis
Jum'at 15 Desember 2017 14:10 WIB
Foto: Okezone
Share :

JAKARTA - MNC Media menjajaki kerja sama dengan salah satu stasiun televisi terbesar di Eropa bernama RT (Russia Today) yang merupakan jaringan televisi berita global multibahasa, didanai pemerintah berbasis di Federasi Rusia.

Awal penjajakan ditandai dengan kedatangan perwakilan RT ke Studio milik MNC Media, Gedung Inews, Jakarta Pusat, antaranya Head of the Center of International Projects of Rossiya Segodnya Vasily Pushkov, Head of International Cooperation of RT Karina Melikyan, Advisor for Business development RUPTLY Kolesnikov Igor, Kemudian Deputy Minister for Communications and Information Alexey Volin, dan Press-attache of Russian Embassy Dmitry Povetkin RT Denis Tetyushin.

Baca Juga: Raih Penghargaan Forbes, Media Nusantara Citra Berkomitmen Tingkatkan Performa

Mereka bertandang ke Studio MNC Media didampingi oleh Direktur iNews Wijaya Kusuma. Dia mengatakan, RT mengajak kerja sama perihal sharing konten, serta beberapa penjajakan kerja sama lain. "Mereka juga undang kita untuk mengikuti seminar yang mereka selenggarakan. Jadi sharing tentang pengetahuan, bagaimana menjadi seorang jurnalis yang baik, bagaimana mengelola media dengan baik, terus mereka ingin kerja sama, itu satu," katanya ketika ditemui di Gedung iNews, Jakarta, Jumat (15/12/2017).

Mereka, lanjut Wijaya, juga memerlukan sumber di Asia Pasifik. "Kebetulan mereka tidak punya akses atau kerja sama dengan media besar di Asia Pasifik dan mereka ajak MNC sebagai media partner mereka," terangnya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya