Ekonomi China Tumbuh 6,9% di 2017

Agregasi Sindonews.com, Jurnalis
Kamis 18 Januari 2018 20:40 WIB
Ilustrasi: Reuters
Share :

BEIJING - Perekonomian China tumbuh lebih tinggi dari perkiraan pada kuartal IV tahun 2017, dibanding tahun sebelumnya didorong oleh rebound di sektor industri, pasar properti yang tangguh dan pertumbuhan ekspor yang kuat.

Data resmi pemerintah China Kamis (18/1/2018) menunjukkan pertumbuhan pada periode Oktober sampai Desember dari tahun sebelumnya mencapai 6,8%, sama dengan kuartal ketiga dan di atas ekspektasi para analis yang memperkirakan pertumbuhan hanya mencapai 6,7%. Dengan capaian itu, pertumbuhan ekonomi China untuk tahun 2017 naik menjadi 6,9%.

 Baca juga: Buntuti Amerika, China Juga Naikkan Suku Bunga

Capaian itu melampaui target yang ditetapkan pemerintah China sebelumnya, yakni sekitar 6,5% untuk tahun 2017. Dengan begitu, pertumbuhan ekonomi China juga terakselerasi dibandingkan capaian pertumbuhan pada 2016 yang hanya sebesar 6,7%, yang merupakan pertumbuhan terlemah China dalam 26 tahun.

"Pertumbuhan China sangat sehat," kata Iris Pang, Ekonom China Raya, ING, Hong Kong seperti dikutip Reuters.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya