Organda Sebut Tarif Tol Pandaan-Malang Kemahalan, Ini Alasannya!

Avirista Midaada, Jurnalis
Rabu 07 Agustus 2019 18:02 WIB
Bus AKAP (Okezone)
Share :

SURABAYA – Pasca-penetapan tarif tol Pandaan-Malang per 9 Agustus 2019 pukul 00.00, pihak Organisasi Angkutan Darat (Organda) Jawa Timur, belum memutuskan menaikkan tarif bus Patas non-ekonomi yang melintasi tol tersebut.

Wakil Ketua Organda Jawa Timur Firmansyah menyatakan belum ada kenaikan tarif bus patas non-ekonomi pasca pemberlakuan tarif tol.

 Baca juga: Molor 2 Bulan, Proyek Underpass Karanglo Ditargetkan Selesai Akhir Agustus

"Sampai saat ini pasca penetapan tarif tol Pandaan-Malang, tarif bus Patas masih belum ada kenaikan. Kalau kita hitung - hitung memang mahal menambah biaya operasional kami," ujar Firmansyah saat dihubungi okezone, Rabu (7/8/2019).

Dia menuturkan, kebijakan kenaikan tarif bus non-ekonomi tersebut sebenarnya diserahkan ke perusahaan bus masing-masing. "Karena sifatnya non-ekonomi, yang mana tarif non-ekonomi itu ditentukan sendiri oleh perusahaan otobis atau PO-nya," tambahnya.

 Baca juga: Tol Serang-Panimbang Ditaksir Investor, WIKA: Kami Jual

Namun dirinya mengaku akan meninjau kembali tarif tersebut seiring beroperasinya tol sepanjang 38,48 kilometer tersebut.

"Sampai saat ini masih tetap, tetapi ada kemungkinan bisa lebih dari itu (kenaikan)," lanjutnya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya