2. Lim Hariyanto Wijaya Sarwono
Umur tidak menjadi halangan untuk mencapai kekayaan yang diinginkan. Pernyataan tersebut sangat tepat untuk mendeskripsikan Lim. Pria 91 tahun ini kini menyandang status orang terkaya di Indonesia ranking 35 dengan total kekayaan mencapai lebih dari 13,3 triliun rupiah.
Keluarga Lim merupakan pemilik saham mayoritas di produsen minyak sawit yang terdaftar di Singapura bernama Bumitama Agri yang perkebunannya terletak di Indonesia. Anak laki-laki Lim adalah Chairman sekaligus CEO dari Bumitama Agri, sedangkan anak perempuannya adalah presiden komisaris perusahaan sekuritas, Harita Kencana Securitas, anak perusahaan Harita Group yang juga dimiliki keluarga Lim.
1. Harjo Sutanto
Harjo adalah pendiri perusahaan Fa Wings Indonesia yang awalnya hanya memproduksi sabun colek kemudian sabun mandi merek Giv ini dulunya memulai merintis usahanya dari menjual sabun dari pintu ke pintu 60 tahun yang lalu di Jawa Timur. Terus berkembang setelah berganti nama menjadi Wings, Grup ini sekarang memproduksi berbagai macam produk rumah tangga seperti pembersih toilet, detergen, pembalut wanita, dan tak lupa produk mie instan andalannya, Mie Sedaap.
Total kekayaan yang dimiliki Harjo yang tahun ini berumur 93 tahun ini,mencapai lebih dari 11 triliun rupiah. Harjo merupakan orang tertua yang juga terkaya di Indonesia peringkat 39 versi Forbes.
(Kurniasih Miftakhul Jannah)