Baca juga: Kasus Asuransi Jiwa Bumiputera, Begini Penjelasan Ketua OJK
Dia menambahkan, saat ini pihaknya pun sedang menunggu proposal dari RUA terkait penyelesaian persoalan likuiditas di perusahaan tersebut. Menurutnya, OJK akan terus berperan mengawasi upaya pengurus dalam menyelesaikan masalah likuiditas.
"Jadi, ini kami masih menunggu final proposalnya. Karena beberapa kali mengajukan proposal, kami melihat kesinambungan ke depan belum bisa dipahami dengan baik atau diyakini dengan baik," kata dia.
(Fakhri Rezy)