Kemudian, lanjut dia dari 456.265 peserta, ada 360.650 orang yang sudah menggunakan biaya pelatihannya. Dan sudah ada 219.489 orang yang sudah menyelesaikan satu pelatihan.
"Lalu, setelah menyelesaikan pelatihan maka peserta akan mendapat notifikasi dari mitra atau digital platform tempat membeli paket pelatihan," jelas dia.
Baca juga: Menko Luhut: 500 TKA China Bakal Masuk ke Indonesia Bulan Juni
Dari angka 219.489 orang ini, lanjut dia, tercatat sudah ada 132.509 orang yang mendaftarkan akun rekening atau e-wallet kepada para mitra pembayaran. Seperti Bank BNI, LinkAja, GoPay, dan OVO.