IHSG Menguat, Tapering Fed hingga Evergrande Jadi Sentimen

Dinar Fitra Maghiszha, Jurnalis
Kamis 23 September 2021 16:57 WIB
Indeks Harga Saham Gabungan menguat hari ini (Foto: Antara)
Share :

"Investor sendiri telah mendengar pidato Gubernur The Fed pada FOMC yang bakal mengurangi pembelian obligasi bulanan senilai US$120 miliar yang dimulai November sampai pertengahan 2022. Sedangkan sentimen dari Evergrande juga membawa hal yang positif karena sudah mencapai kesepakatan dengan krediturnya meski sempat ada potensi gagal bayar," tandasnya.

Seperti diketahui, penutupan indeks hari ini membawa performanya sepekan ke lajur positif (0,54%) dan secara year to date juga ikut menguat (2,74%).

Rotasi pergerakan sektoral yang menggerakan IHSG hari ini yaitu: energi (2,19%), teknologi (1,77%), transportasi-logistik (-1,96%), dan barang baku (-1,33%).

Sejumlah indeks lain tercatat bergerak variatif seperti: MNC36 (0,54%) di 290,78, JII (-0,15%) di 540,49, LQ45 (0,39%) di 865,5.

Sementara indeks di kawasan Asia-Pasifik lainnya terpantau bergerak variatif seperti: N225 Jepang (-0,67%) di 29.639,40, HSI Hong Kong (1,19%) di 24.510,98, SSEC China (0,38%) di 3.642,22, Sensex India (1,36%) di 59.726,77, STI Singapura (1,19%) di 3.084,31, KOSPI Korea Selatan (-0,41%) di 3.127,58, dan S&P ASX Australia (1,00%) di 7.370,2.

(Kurniasih Miftakhul Jannah)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya