Punya Rp625 Triliun, Prajogo Pangestu Lebih Tajir dari Jack Ma

Fadillah Rafli Anwari, Jurnalis
Kamis 16 November 2023 04:13 WIB
Kekayaan Prajogo Pangestu, Orang Terkaya Indonesia. (foto: Okezone.com/Forbes)
Share :

JAKARTA - Prajogo Pangestu menjadi orang terkaya Indonesia. Dia merupakan mantan sopir angkot yang kini memiliki kekayaan mencapai USD40,4 miliar atau sekitar Rp625,7 triliun (kurs Rp15.490 per USD),

Menurut laporan terbaru Forbes The Real-Time Billionaires, Jakarta, Rabu (15/11/2023), kekayaan Prajogo mendekati pendiri TikTok, Zhang Yiming, yang mencatatkan harta kekayaan sebesar USD43,4 miliar. Bahkan, kekayaannya melampaui figur ternama seperti pendiri Alibaba, Jack Ma, yang berada di posisi 61 dengan kekayaan USD25,5 miliar.

Prajogo, lahir dari keluarga pedagang karet di Sungai Betung, Kalimantan Barat pada tahun 1944, telah menapaki perjalanan hidup yang luar biasa. Meskipun hanya tamat sekolah menengah, tekadnya untuk merubah nasib membawanya merantau ke Jakarta pada tahun 1960.

Namun, perjalanan Prajogo tidaklah mulus. Di Ibukota, dia mengalami kegagalan dalam mendapatkan pekerjaan, memaksa dirinya kembali ke kampung halaman dan memulai karier sebagai sopir angkot. Keberuntungan, bagaikan matahari terbit, datang saat Prajogo bertemu dengan pengusaha kayu asal Malaysia, Bong Sun (Burhan Uray), pada akhir tahun 1969.

Bisnis kayu yang di mulainya berkembang pesat. Pada tahun 1976, Prajogo Pangestu diangkat sebagai General Manager (GM) Pabrik Plywood Nusantara Gresik, Jawa Timur, setelah kurang lebih tujuh tahun bekerja keras.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya